Dibandingkan dengan Malang atau Surabaya, bisa dikatakan jika Blitar tidak lebih populer untuk destinasi wisata. Meskipun demikian, perlu diketahui bahwa ada cukup banyak destinasi wisata Blitar yang sangat menarik dan bisa dijadikan pilihan pas untuk berlibur bersama keluarga.
Nah, apa saja destinasi wisata menarik di Blitar yang cocok untuk menikmati waktu liburan? Simak ulasannya!
- Gumuk Sapu Angin
Salah satu destinasi wisata yang cukup populer di Blitar adalah Gumuk Sapu Angin. Bahkan, banyak kalangan yang mengatakan jika tidak lengkap pergi ke Blitar tanpa mampir ke destinasi wisata ini.
Gumuk Sapu Angin merupakan destinasi wisata alam dataran tinggi yang memberikan pemandangan indah. Di puncak bukit, Anda bisa menikmati hawa yang sangat sejuk dan juga kemegahan Gunung Kelud yang menjulang. Tidak hanya itu, ada banyak spot foto yang disediakan oleh pengelola.
- Air Terjun Curug Bening
Air Terjun Curug Bening menjadi destinasi jalan-jalan menarik lain di Blitar. Air terjun yang satu ini cukup unik karena berada di dataran rendah. Meskipun demikian, ada aliran air yang deras dan indah untuk dinikmati. Seperti namanya, air di area wisata ini sangat jernih.
Hal menarik lain dari Air Terjun Curug Bening adalah letaknya yang tersembunyi. Untuk bisa sampai di lokasi wisata, para pengunjung harus melewati area tengah persawahan dan menuruni bukit yang cukup curam. Tentu, lelahnya perjalanan menuju area air terjun akan terbayar lunas dengan keindahan yang didapatkan.
- Kampung Cokelat
Suka mengonsumsi cokelat dan penasaran dengan beragam olahan khas cokelat? Nah, ketika berada di Blitar, Anda bisa berkunjung ke Kampung Cokelat. Ini adalah salah satu destinasi wisata Blitar yang sangat menarik, terutama untuk wisata edukasi.
Di tempat ini, Anda bisa belajar beragam hal tentang cokelat, mulai dari pembibitan, penanaman, pemeliharaan dan pengolahan. Tentu saja, selain itu, Anda bisa berburu beragam olahan cokelat di tempat ini.
- Pantai Tambakrejo
Untuk Anda yang suka berwisata ke pantai, Blitar memiliki cukup banyak pantai untuk dikunjungi. Nah, salah satu pantai terbaik yang cocok untuk berwisata bersama keluarga adalah Pantai Tambakrejo.
Kawasan ini memiliki garis pantai yang cukup panjang sehingga cocok untuk bermain bersama anak-anak. Terlebih, Pantai Tambakrejo memiliki pasir putih yang bersih.
Hal unik dari pantai ini adalah ombaknya yang tidak terlalu besar karena lanskap pantai yang mirip teluk. Selain itu, ada cukup banyak spot yang bisa dijadikan tempat berburu senja yang mengasyikkan.
Nah, beberapa poin di atas adalah ragam destinasi wisata menarik yang ada di Blitar. Tentu, Blitar masih memiliki banyak pilihan tujuan jalan-jalan untuk menikmati liburan. Tertarik untuk berkunjung ke Blitar?